----

Selamat Datang di KUA Kecamatan Banyumas
SELAMAT DATANG                
DI KUA KECAMATAN BANYUMAS KABUPATEN BANYUMAS                

 

Kamis, 11 April 2013

DAKWAH

( CLIC ) Larangan Berfikir tentang Dzat Allah - Al Islam



TAFAKKARUU FII KHOLQILLAHI WALA TAFAKKARUU FII DZATIHI FATAHLIK ( AL HADITS )
( Artinya : Pikirkanlah olehmu sekalian tentang ciptaan Alloh dan janganlah kamu memikirkan tentang Dzat Alloh ( Dirinya Alloh ) maka kamu akan hancur ).

Maaf disini kami akan menanggapi tentang penulisan Dzat Alloh dalam huruf latin.
Di dalam penulisan huruf Hijaiyyah dengan huruf latin banyaklah versinya. Nah untuk itu
kami lebih cenderung memilih penulisan DZAT seperti ini, bukan ZAT , karena apabila
huruf ( ذ ) Dzal kita salin kedalam huruf latin dengan huruf  Z maka akan berakibat rancu. Maksudnya
kata Zat bisa berarti benda, yaitu bisa Zat padat atau Zat cair. Nah bagaimana buat orang
yang masih awam dengan huruf Arab ? Nantinya akan diartikan apa bila penulisannya Zat
Alloh ? Untuk itu silakan kita koreksi betul penulisan huruf Arab kedalam huruf latin yang
tepat dan sesuai sehingga kita tidak mengalami kerancuan. Karena penulisan Dzat Alloh
yang begini artinya ..... Dirinya Alloh.

PENULIS : MUNTORI

( CLIC ) Larangan Berfikir tentang Dzat Allah


Belajar Menulis Huruf Hijaiyah Ke Indonesia

Share on :
Belajar Menulis Huruf Hijaiyah Ke Indonesia | Belajar Menulis Huruf Arab Ke Indonesia/Latin/Rumi
Penulisan Arab Huruf Hijaiyah sudah bukan hal baru lagi namun kenyataannya masih banyak yang tidak sama penulisannya,namun dari pengetahuan saya yang saya pelajari dulu waktu masih sekolah di Madrasah Ibtidaiyah (MI) Cara menulisan Huruf Hijaiyah Ke Indonesia/Rumi/Latin adalah sebagai berikut:

ا ب ت ث ج ح خ د ذ ر ز س ش ص ض ط ظ ع غ ف ق ك ل م ن و هـ ء ي

  1. alif ditulis dengan a/u/i
  2. bak ditulis dengan ba/bi/bu
  3. tak ditulis dengan ta/ti/tu
  4. tsa' ditulis tsa/tsi/tsu
  5. jim ditulis dengan ja/ji/ju
  6. hak ditulis dengan ha/hi/hu
  7. kha ditulis dengan kha/khi/khu
  8. dal ditulis dengan da/di/du
  9. dzal ditulis dengan dza/dzi/dzu
  10. ra' ditulis dengan ro/ri/ru
  11. zai ditulis dengan za/zi/zu
  12. sin ditulis dengan sa/si/su
  13. syin ditulis dengan sya/syi/syu
  14. shad ditulis dengan sha/shi/shu
  15. dlad ditulis dengan dla/dli/dlu
  16. tha' ditulis dengan tha/thi/thu
  17. dha' ditulis dengan dha/dhi/dhu
  18. 'ain ditulis dengan 'a/'i/'u
  19. ghain ditulis dengan gha/ghi/ghu
  20. fa' ditulis dengan fa/fi/fu
  21. qaf ditulis dengan qa/qi/qu
  22. kaf ditulis dengan ka/ki/ku
  23. lam ditulis dengan la/li/lu
  24. mim ditulis dengan ma/mi/mu
  25. nun ditulis dengan na/ni/nu
  26. wau/wawu/kalau ditanwin wawun ditulis dengan wa/wi/wu
  27. ha' ditulis dengan ha/hi/hu
  28. Hamzah sama dengan alif,cuma kalau alif tidak menerima harkat hidup
  29. ya' ditulis dengan ya/yi/yu


Pelajaran ini dulu diajarkan di madrasah madrasah ibtidaiyah (MI) kira kira mulai tahun 1983 sampai 1990 begitupun disebagian Sekolah Dasar (SD)
Sekian Belajar Menulis Huruf Hijaiyah Ke Indonesia | Belajar Menulis Huruf Arab Ke Indonesia/Latin/Rumi
Semoga Tulisan Belajar Menulis Huruf Hijaiyah Ke Indonesia | Belajar Menulis Huruf Arab Ke Indonesia/Latin/Rumi ini bermanfaat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar